TM Grobogan – Bupati Grobogan Hj. Sri Sumarni, S.H., M.M. secara resmi menutup Karya Bhakti Mandiri (KBM) TNI Tahap V Tahun 2024 yang dilaksanakan di Desa Karangpaing Kecamatan Penawangan Kabupaten Grobogan. Rabu (29/5/24).
Peresmian hasil KBM ditandai dengan pemotongan pita oleh Bupati Grobogan Sri Sumarni didampingi jajaran Forkopimda Kabupaten Grobogan dilanjutkan dengan peninjauan hasil karya bakti dengan menyusuri corblok jalan sepanjang 400 meter.
Bupati Grobogan menyampaikan, KBM merupakan program yang membantu pembangunan masyarakat secara fisik dan mempererat hubungan dengan TNI. Dirinya berharap selepas kegiatan tersebut selesai kemanunggalan TNI dan rakyat terus dilestarikan.
“Kemanunggalan tidak boleh berakhir. Justru kegiatan KBM inilah yang dapat menjadi jembatan penghubung masyarakat Grobogan dan TNI terutama Kodim 0717/Grobogan untuk membangun negeri,” terang Sri Sumarni.
Sri Sumarni menambahkan, program KBM ini merupakan program unggulan Pemkab yang bekerjasama dengan Kodim 0717/Grobogan. Program ini dirancang guna membangun infrastruktur di wilayah yang dipimpinnya agar semakin baik.