TM Cirebon – Bakal calon presiden (Bacapres) dari PDI Perjuangan (PDIP) Ganjar Pranowo menghadiri acara konsolidasi PDIP Jawa Barat di Stadion Bima, Kesambi, Kota Cirebon, Jawa Barat, Sabtu 3 Juni 2023.
Kehadiran Ganjar disambut meriah ribuan kader PDIP yang telah hadir. Tak hanya itu, teriakan ‘Ganjar Presiden’ juga terdengar lantang menyambut kehadiran Gubernur Jawa Tengah itu di Stadion Bima.
Acara pun dibuka dengan penampilan tari seni khas Cirebon, menyanyikan lagu Indonesia Raya hingga berdoa bersama.
Dalam kesempatan itu, Ketua DPD PDIP Jawa Barat, Ono Surono membakar semangat ribuan kader untuk semakin memantapkan untuk memenangkan partai dan Ganjar Pranowo di 2024.
Ono juga mengajak, kader PDIP untuk turun ke bawah mengenalkan sosok Ganjar Pranowo ke masyarakat Jawa Barat.
“Yakinkan kepada rakyat, Ganjar Pranowo yang sudah ditetapkan Ibu Ketua Umum Megawati Soekarnoputri adalah sosok yang pas untuk masyarakat Cirebon. Kita yakin bersama, yakinkan kepada masyarakat untuk Bapak Ganjar menang total di wilayah Jawa Barat ini,” papar Ono dihadapan ribuan kader.
Ono juga menegaskan, bahwa konsolidasi PDIP ini bukanlah yang terakhir di Jawa Barat. Karena, dia menyebut dalam waktu dekat akan ada konsolidasi lanjutan untuk memenangkan Ganjar Pranowo di Jawa Barat.
“Ini bukan terakhir, ini bakal akan ada pertemuan lanjutan untuk semakin memantapkan pemenangan Pilpres 2024, Bapak Ganjar Pranowo,” tegas Ono.
